Usai diLantik Anggota DPRD Tolikara, Eku Wenda Gelar Syukuran di Kampung

KARUBAGA, SUARALANI.id—Usai dilantik, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kabupaten Tolikara Daerah Pemilihan (Dapil) Tolikara 4 Eku Doman Wenda, S.IP menggelar syukuran, di kampung halaman bersama Masyarakat, di Desa Goyage, Distrik Goyage, Kabupaten Tolikara. Rabu (19/03/2025)

Syukuran ini dihadiri oleh Kepala Distrik Goyage Tarus Kogoya, S.Pt, Pdt. Yarin KogoyaKetua Klasis Goyage, Gembala Daerah, hamba tuhan, Kepala Suku, Goyage, simpatisan, relawan, dan masyarakat umum.

“Saya menyampaikan rasa syukur yang mendalam kepada semua tamu undangan yang telah hadir memenuhi undangan kami. Moment syukuran ini kami laksanakan sebagai tanda terima kasih kepada Tuhan Yesus serta seluruh tim, simpatisan, dan relawan yang telah mendukung kami selama pemilihan legislatif,” ujar Eku Wenda dalam Sambutan.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Partai DPC PKB Tolikara, yang telah memberikan kesempatan kepadanya bisa bersaing dalam pesta Demokrasi 2024, sehingga kami bisa terpilih menjadi DPRD mekali davil 4.

“Kami diberikan mandat oleh seluruh  Masyarakat Goyage untuk merampung dan memperjuangkan aspirasi rakyat kami  bersama teman teman  29 anggota DPRD Tolikara selama 5 tahun kedepan,”ujarnya.

Pihaknya mewakili keluarga serta pribadi sekali lagi sampaikan terima kasih kepada semua pihak telah berkontribusi dalam pencalonan sampai pelantikan ini, tanpa dukungan moril dan finansial kami tidak ada seperti begini namun atas kerjasama yang baik sehingga kami terpilih.

Sementara itu Kepala Distrik Goyage Tarus Kogoya, S.Pt menyampaikan terima kepada Masyarakat telah berjuang keras tanpa ada gesekan apapun melahirkan perwakilan  kami bisa ada di kursi parlemen, ini bisa terjadi karena atas pertolongan dan kasih sayang Tuhan.

“Sampaikan terima kasih telah menjaga keamanan dan kedamain telah tercipta baikDistrik Goyage sehingga pemilihan berjalan lancar dan sukses maka hari ini kita saksikan acara syukuran bersama, “ucapnya.

Dalam syukuran beberapa aspirasi Masyarakat Goyage di berikan kepada Eku Wenda yang menjadi urgent untuk diperjuangkan sesuai tugas dewan yakni Merehabilitasi dan peningkatan jalan Karubaga-Geya-Goyagesekalingus membangun jembatan Kali Goyage selalu hanyut. Berikut aspirasi pemekaran Dapil 5 yang 8 Distrik sampaikan pada acara syukuran Bupati Willem Yotham di Lapangan Merah Putih karubaga.

“Bangun Jembatan Kali Goyage sangat unrgen karena hujan kali pindah  seperti kali, peningkat jalan karubaga menghubungkan Goyage serta Pemekaran Dapil 5 membawahi 8 Distrik,”. Ujar Weyamili Weya.

Delapan Distrik minta Dapil 5, sudah serahkan aspirasi kepada Bupati dan Wabup Tolikara yakni. Distrik Goyage, Distrik Geya, Air Garam, Wenam, Kubu, Anawi, Wugi, dan Distrik Yuneri. (CR-01/SL)

Exit mobile version